INI DIA GAES!!!
|
---|
Seperti yang baru saja kami terima berikut ini adalah sebuas sms pemenang penipuan Shopee yang memberitahukan bahwa kami telah memenangkan program undian berhadiah yang telah diselenggarakan oleh PT Shopee Indonesia dengan hadiah uang tunai sebesar Rp. 55.000.000 (terbilang: lima puluh lima juta rupiah).
Metode promosi yang mereka pergunakan sebagai langkah awal untuk menjalankan aksi penipuannya, mereka mengirimkan sms (mungkin secara acak) pemberitahuan yang menyatakan penerima telah terpilih sebagai pemenang dengan menyertakan juga nomor PIN pemenang dan alat situs website palsu yang dibuat dengan desain yang mirip situs Shopee asli.
Website palsu yang sudah mereka persiapkan adalah sebuah website atau yang lebih tepatnya adalah sebuah blog gratisan. Namun meskipun menggunakan website platfrom blog gratisan dengan nama domain gratisan pula (shopee58@blogspot.co.id), penipu rupanya tetap saja merasa percaya diri akan bisa membohongi calon korbannya.
UPDATE TERBARU 2020: Terkadang website Shopee palsu tidak menggunakan subdomain akhiran blogspot.com atau .co.id saja akan tetapi juga menggunakan .tk, dan lain-lain.
Kami sempat menelpon ke nomor yang tertera pada situs palsu tersebut 0852 7002 4379 dan berpura-pura percaya. Sambil menahan rasa geli karena ingin tertawa, kami menanyakan bagaimana cara mengambil hadiah senilai 55 juta tersebut.
Penipu menjanjikan bahwa hadiah akan di proses segera dan dikirimkan langsung dari Bank Indonesia ke nomor rekening pemenang setelah semua syarat dan ketentuan pengambilan hadiah sudah terpenuhi.
Adapun syarat dan ketentuan yang diwajibkan penipu adalah meminta untuk ditransfer uang untuk pemenang yang memenangkan mobil dan sepeda motor sebagai ganti biaya administrasi balik nama dan kepengurusan STNK dan BPKB.
Video penipuan Shopee Indonesia website palsu:
Dan syarat pengambilan hadiah untuk pemenang yang memenangkan uang tunai adalah mengirimkan pulsa nominal 100 ribu sebanyak 3 kali. Setelah pulsa dengan jumlah total 300 ribu sudah dikirimkan, maka pengiriman hadiah akan langsung diproses.
Padahal kami sudah yakin 100%, bahwa setelah pulsa sudah dikirimkan tetap saja pengirim pulsa tidak akan mendapatkan hadiah apa-apa karena itu merupakan murni penipuan hadiah undian Shopee Indonesia yang sangat konyol.
Padahal kami sudah yakin 100%, bahwa setelah pulsa sudah dikirimkan tetap saja pengirim pulsa tidak akan mendapatkan hadiah apa-apa karena itu merupakan murni penipuan hadiah undian Shopee Indonesia yang sangat konyol.
Modus-modus penipuan Shopee terbaru:
Berikut ini beberapa modus yang paling sering digunakan olah para penipu yang mengaku berasal dari PT Shopee Indonesia resmi:
- SMS dari Shopee yang memberitahukan sebagai pemenang promo undian Shopee berhadiah 2, 55 dan 175 juta.
- Dapat telepon yang mengaku dari Shopee untuk program promo undian Shopeepay, dan Shopeepay later.
Perbedaan Shopee palsu dan Shopee asli
Cara membedakan apakah program promo tersebut berasal dari PT Shopee Indonesia asli atau bukan adalah, setiap promo berhadiah Shopee asli akan di publis pada website resmi Shopee yang beralamat Shopee.co.id, atau promo.shopee.co.id, dan selain dari website ini kemungkinan besar adalah website palsu meskipun tampilan desainnya mirip.
INI DIA GAES!!!
|
---|
gan saya juga di sms begitu kan tapi saya 175 jt itu benar apa palsu yaa soalnya dia bawa nama kapolri juga gan ! dan dia nunjukin foto dia juga gan itu gimana kita percaya apa ngga yaah.
BalasHapusJangan dipercaya gan, itu 100% penipuan yang mengatasnamakan Shopee. Kalaupun memang Shopee mengadakan promo berhadiah pasti alamat situsnya shopee.co.id. Seperti diini ni contohnya: Undian Resmi Shopee Indonesia
Hapusbenar ini mas saya juga dapat sms selamat anda mendapat uang tunai 125 jt dari shopee disuruh kirim pulsa 100 3 kali. hehee
BalasHapusTerbaru nih.. masih anget
BalasHapusPESAN RESMI
Selmat!!!
No.anda resmi
M-dapatkan
Hadiah ke-2
Rp.175jta
dri PT.SHOPEE
ID pemenang
(25F4777)
INFO klik;
bit.ly/info-resmi845
wa;087713374545
Sama brow gue juga dapet sms. Hadiah 175juta, harus tf 350ribu dulu. Tpi link.ny bukan soppi (Resmi565.blogspot.com)
BalasHapus